Banjir Terjang Kecamatan Pakis, Pemkab Malang Data Kerugian

- 15 Maret 2022, 20:03 WIB
Banjir Terjang Kecamatan Pakis
Banjir Terjang Kecamatan Pakis /R.NUR/ANTARA Jatim

"Setelah ini bersih, baru nanti akan dievaluasi. Tentunya kepala desa dan camat nanti mengevaluasi fasum apa yang perlu dibenahi agar bisa segera kita lakukan. Karena ini bencana, maka bisa digunakan BTT," katanya.

Sanusi menambahkan masyarakat yang terdampak banjir saat ini sudah bisa pulang ke rumah masing-masing.

Pemerintah Kabupaten Malang tidak menyiapkan tempat penampungan sementara karena rumah-rumah terdampak masih bisa dibersihkan dan dihuni warga.

"Untuk relokasi, musibah ini tidak selalu terjadi. Baru kali ini terjadi banjir. Untuk penampungan sementara juga tidak perlu, karena nanti akan menjadi lebih sulit bagi warga. Saat ini rumah-rumah masih bisa dihuni," katanya.

Baca Juga: Contoh Teks Pidato Bahasa Jawa Singkat Tentang Bulan Ramadhan

Walau begitu, pihaknya menyiapkan dapur umum untuk memenuhi kebutuhan masyarakat terdampak banjir di wilayah tersebut.

Dapur umum akan disiapkan oleh unsur terkait yang ada di wilayah Kabupaten Malang.

Selain itu, Pemerintah Kabupaten Malang juga akan melakukan penelusuran untuk mengetahui apa penyebab banjir di empat desa yang ada di Kecamatan Pakis tersebut.

Baca Juga: Jaksa Masuk Sekolah, Jurus Kejari Nganjuk Beri Penyuluhan Hukum ke Peserta Didik

Jika ada saluran air yang tersumbat dan perlu diperbaiki, pihaknya akan segera melakukan perbaikan.

Halaman:

Editor: R. Nur

Sumber: ANTARA Jatim


Tags

Artikel Rekomendasi

Terkait

Terkini

Terpopuler

Kabar Daerah