Kabar Gembira! Ada Ojek Gratis untuk Jamaah di Acara Resepsi Satu Abad NU

- 5 Februari 2023, 13:17 WIB
Kabar Gembira! Ada Ojek Gratis untuk Jamaah di Acara Resepsi Satu Abad NU
Kabar Gembira! Ada Ojek Gratis untuk Jamaah di Acara Resepsi Satu Abad NU /Rilis PBNU

BERITA MATARAMAN – Kabar gembira bagi nahdliyin yang hadir di acara resepsi Satu Abad NU, karena bakal ada ojek gratis.

Kabar adanya ojek gratis di acara resepsi Satu Abad NU di GOR Delta Sidoarjo, 7 Februari 2023, mendatang disampaikan oleh Ketua PC GP Ansor Sidoarjo Rizza Ali Faizin.

Jasa ojek gratis di puncak acara Satu Abad NU ini merupakan kerja sama antara Pimpinan Cabang (PC) Gerakan Pemuda (GP) Ansor dengan Komunitas Ojek Online (Ojol) Sidoarjo.

Baca Juga: Rundown Acara Resepsi Satu Abad NU di Sidoarjo, Cek Jadwal Acara dari Awal sampai Akhir

"Besok akan banyak relawan dari Ansor-Banser yang berikhtiar membantu kepanitiaan dan membantu jamaah yang akan hadir di Sidoarjo," ucap Ketua PC GP Ansor Sidoarjo Rizza Ali Faizin dalam rilis yang diterima Berita Mataraman.

Ada sekitar 40 hingga 50 ojek gratis untuk jamaah laki-laki dan sekitar 20 ojek perempuan untuk jamaah perempuan yang hadir.

"Ini memang sengaja kita ikhtiarkan karena berkali-kali kita event, kita mengantisipasi membludaknya jamaah dan paling banyak nanti jamaahnya dari kalangan Muslimat," ujar Riza.

Ia juga mengantisipasi dua hal yang biasanya akan terjadi, yaitu jamaah yang terpisah dengan rombongannya dan jamaah yang lupa tempat parkir bus masing-masing.

Baca Juga: Braaak! Truk vs Motor di Nganjuk, Pemotor asal Rejoso Tewas

Halaman:

Editor: R. Nur


Tags

Artikel Rekomendasi

Terkait

Terkini

x