Berapa Tiket Masuk Candi Borobudur Hari Ini? Luhut Umumkan 750 Ribu untuk Turis Lokal, Apa Alasannya?

- 5 Juni 2022, 11:01 WIB
Alasan Harga Tiket Masuk Borobudur naik hingga Rp750 Ribu
Alasan Harga Tiket Masuk Borobudur naik hingga Rp750 Ribu /canva

BERITA MATARAMAN - Warganet kembali dihebohkan dengan harga tiket masuk Candi Borobudur 750 ribu, hal ini disampaikan oleh Menteri Koordinator Bidang Kemaritiman dan Investasi Luhut Binsar Pandjaitan.

Apakah benar pengumuman kenaikan harga tiket candi Borobudur 750 Ribu tersebut?

Mengutip dari akun Instagram resmi Luhut Binsar Pandjaitan membenarkan bahwa untuk kuota turis yang ingin masuk ke Candi Borobudur akan dibatasi, yakni 1200 orang perhari.

Dengan rincian tiket masuk candi Borobudur sebagai berikut, untuk turis Asing adalah 100 dolar atau sekitar 1,4 juta, sementara tiket masuk untuk turis lokal dewasa adalah 750 ribu.

Baca Juga: Luhut: Bandara Juanda Kembali Dibuka untuk Pelaku Perjalanan Luar Negeri non Pekerja Migran Indonesia

Sedangkan yang menarik adalah untuk tiket pelajar adalah yang paling murah yakni, 5 ribu rupiah.

Jika wacana kenaikan harga tiket masuk Candi Borobudur tersebut dijalankan, maka harga tiket melambung hingga 1500 persen.

Saat ini harga tiket candi Borobudur sebagaimana dikutip dari laman informasi resmi borobudurpark.com adalah 50 ribu untuk turis lokal dan 350 ribu untuk turis asing.

Dengan rincian sebagai berikut : Wisatawan lokal usia di atas 10 tahun, harus membayar Rp 50.000 untuk sekali masuk.

Halaman:

Editor: Taufiqurrohman

Sumber: Instagram @luhut.pandjaitan


Tags

Artikel Rekomendasi

Terkini

Terpopuler

Kabar Daerah

x