Istri atau Suami Menikah Dua Kali, Ketika Di Surga Bertemu yang Mana? Begini Penjelasan Buya Yahya

- 17 Juni 2022, 09:05 WIB
Istri atau Suami Menikah Dua Kali, Ketika Di Surga Bertemu yang Mana? Begini Penjelasan Buya Yahya
Istri atau Suami Menikah Dua Kali, Ketika Di Surga Bertemu yang Mana? Begini Penjelasan Buya Yahya /Tangkap layar YouTube/Al -Bahjah TV

Adapun yang tidak boleh adalah ummahatul mu'minin (para ibu orang mukmin) atau para istri Rasulullah Saw.

Menikah merupakan kebutuhan orang Islam agar dapat melanjutkan kehidupan. Banyak yang perlu dipertimbangakan, terlebih dalam urusan membesarkan anak dan bekerja.

Hal ini berdasarkan sejarah, bahwa banyak para janda sahabat Nabi yang ditinggal mati suaminya juga menikah lagi. Karena pada saat itu banyak suami yang wafat di medan pertempuran membela agama Islam.

Berkaitan dengan nanti ketika di surga akan bertemu suami atau istri yang mana, itu tidak akan menjadi masalah penting. Karena jika sudah berada di dalam surga, semua keinginan akan dikabulkan.

Baca Juga: PDF Teks Khutbah Jumat Bahasa Indonesia Tema Kematian itu Pasti, Bersiaplah

Termasuk mengenai suami-istri nanti ketika berada di surga. Adapun mengenai orang atau sumber yang melarang itu, dimungkinkan karena seseorang tersebut memiliki masalah dengan urusan pernikahannya.

Selama menikah itu halal dan untuk menghindari perbuatan zina, sangat dianjurkan untuk menikah. Atau jika seseorang memutuskan untuk tidak menikah lagi dan dirasa sanggup untuk menafkafi anak-anaknya, tidak apa-apa.

Dan jika memutuskan menikah lagi, juga sangat dianjurkan untuk mencari lagi calon suami atau istri yang baik.

Baca Juga: Tunjangan Insentif Guru Madrasah 2022 Kapan Cair? Begini Kata Kemenag

Kesimpulannya, tidak ada riwayat yang melarang menikah lagi baik suami atau istri. Adapun ketika sudah berada di dalam surga, semua keinginan akan dikabulkan.

Halaman:

Editor: R. Nur


Tags

Artikel Rekomendasi

Terkait

Terkini

Terpopuler

Kabar Daerah