Bacaan Dzikir dan Doa Malam Jumat, Tulisan Arab Latin Sekaligus Artinya

19 Januari 2023, 22:20 WIB
Bacaan Dzikir dan Doa Malam Jumat, Tulisan Arab Latin Sekaligus Artinya /freepik/

BERITA MATARAMAN – Berikut ini bacaan dzikir dan doa malam Jumat, dalam tulisan Arab latin sekaligus artinya.

Bacaan dzikir dan doa malam Jumat yang kami sertakan ini bisa diamalkan dan dibaca setiap malam Jumat.

Dengan membaca dzikir dan doa malam Jumat berikut ini, semoga hati menjadi tenang dan mendapatkan limpahan berkah dari Allah Swt.

Baca Juga: Cek Daftar 14 Desa dan Kelurahan di Tulungagung yang Terdampak Proyek Tol Kediri Tulungagung

Sebagaimana diketahui, malam Jumat adalah salah satu malam yang dimuliakan oleh umat Islam.

Pada Kamis malam atau malam hari sebelum hari Jumat umat Islam akan memperbanyak doa-doa agar terkabul hajatnya.

Namun, bukan berarti umat Islam akan berdoa hanya pada malam Jumat saja. Bukan, bukan begitu maksudnya

Setiap umat Islam akan memanjatkan doa setiap hari, umumnya lima kali dalam sehari saat usai melaksanakan sholat fardhu.

Baca Juga: Bacaan Doa Allahumma Ubat Ubet dari KH Dalhar Watucongol

Perintah berdoa sendiri, merupakan perintah langsung dari Allah Swt., dalam surat Al Ghafir ayat 60 yang berbunyi.

وَقَالَ رَبُّكُمُ ادْعُوْنِيْٓ اَسْتَجِبْ لَكُمْ ۗاِنَّ الَّذِيْنَ يَسْتَكْبِرُوْنَ عَنْ عِبَادَتِيْ سَيَدْخُلُوْنَ جَهَنَّمَ دَاخِرِيْنَ

Artinya: Berdoalah kepada-Ku, niscaya akan Ku-perkenankan bagimu. Sesungguhnya orang-orang yang menyombongkan diri dari menyembah-Ku akan masuk neraka Jahannam dalam keadaan hina dina. (QS. Surat Al Ghafir)

Baca Juga: Cuti Bersama Imlek 2023 Kapan? Cek Informasinya Di Sini

Nah salah satu waktu khusus untuk berdoa adalah pada malam Jumat. Salah satu bacaan dzikir dan doa yang bisa dibaca di antaranya ada di bawah ini.

اَللَّهُمَّ اَنْتَ رَبّي لاَ اِلَهَ إلاَّ اَنْتَ خَلَقْتَنِي وَاَنَا عَبْدُكَ وَابْنُ اَمَتِكَ وَفِي قَبْضَتِكَ وَنَاصِيَتِي بِيَدِكَ اَمْسَيْتُ عَلَى عَهْدِكَ وَوَعْدِكَ مَا اسْـتَطَعْتُ اَعُوذُ بِرِضَاكَ مِنْ شَـرِّ مَا صَنَعْتُ اَبُوءُ بِنِعْمَتِكَ وَاَبُوءُ بِذُنُوبِى فَاغْفِرْ لِى ذُنُوبِى اِنَّهُ لاَ يَغْفِرُ الذُّنُوبَ إلاَّ اَنْتَ .

Allahumma anta robbi la ilaha illa anta kholaqtani wa ana ‘abduka wabnu amatika wafi qobdhotika wa nashiyati biyadika amsaitu ‘ala ‘ahdika wa wa’dika mastatho’tu a’uzu biridhoka min syarri ma shona’tu abu-u bini’matika wa abu-u bizunubi faghfirli zunubi innahu la yaghfiruz zunuba illa anta

Artinya: Ya Allah, Engkaulah Tuhanku, tiada Tuhan kecuali Engkau. Engkaulah yang menciptakan aku dan aku adalah hamba-Mu, putra hamba-Mu dan berada dalam genggaman-Mu dan nasib ku berada di tangan-Mu. Aku memasuki petang ini atas perjanjian kepada-Mu sesuai dengan kemampuanku, aku berlindung dengan rida-Mu dari keburukan perbuatanku, aku kembali kepada-Mu dengan nikmat-Mu dan aku kembali kepada-Mu dengan membawa dosa-dosaku, maka ampuni dosa-dosaku, karena tidak ada yang mengampuni dosa-dosa kecuali Engkau.

Baca Juga: Dana BOS Madrasah 2023 Senilai Rp4 Triliun Segera Cair, Cek Ketentuannya

Demikian ulasan mengenai bacaan dzikir dan doa malam Jumat yang semoga membawa berkah dan manfaat.***

Editor: R. Nur

Tags

Terkini

Terpopuler