Kronologi Kecelakaan Maut di Ngawi, Mobil Tabrak Truk Tronton, 5 Meninggal, 3 Kritis

- 12 Januari 2023, 19:19 WIB
Ilustrasi kecelakaan. Kronologi Kecelakaan Maut di Ngawi, Mobil Tabrak Truk Tronton, 5 Meninggal, 3 Kritis
Ilustrasi kecelakaan. Kronologi Kecelakaan Maut di Ngawi, Mobil Tabrak Truk Tronton, 5 Meninggal, 3 Kritis /Freepik/

Peristiwa kecelakaan maut ini bermula saat Mobilio bernopol AE 1430 KO melaju dari arah Madiun menuju Ngawi.

Mobil berpenumpang delapan orang tersebut melaju dengan kecepatan tinggi.

Sesampainya di jalan lingkar Kota Ngawi, tepatnya di Desa Kandangan, mobil tersebut oleng hingga menabrak pohon trembesi dan truk tronton bernopol N 8438 T yang sedang parkir.

Baca Juga: 4 Cara Mengembalikan Data atau File yang Terhapus di Flash Disk, SD Card ataupun Hardisk

"Mobil menabrak pohon trembesi terlebih dulu, lalu menabrak truk yang parkir di bahu jalan. Dan jarak pohon dengan truk ada kurang lebih 90 meter," tutur Iptu Achmad dikutip ANTARA Jatim.

Proses evakuasi korban cukup sulit karena selain kondisi yang masih gelap lepas subuh, juga badan mobil yang ringsek menjepit para korban.

Hingga saat ini petugas kepolisian masih menyelidiki penyebab kecelakaan tersebut dengan melakukan olah TKP dan memintai keterangan para saksi.

Selain itu, juga ditemukan fakta bahwa mobil melaju kencang serta tak sempat mengerem dan langsung menabrak pohon trembesi dan berikutnya menghantam truk tronton parkir.

Baca Juga: 4 Remaja Asal Kediri Terseret Ombak di Pantai Prigi, 3 Selamat, 1 Belum Ditemukan

Pengemudi truk tronton Suswanto Edi Chandra (34) warga Pandaan Kabupaten Pasuruan dan keneknya sedang makan di warung pinggir jalan tak jauh dari lokasi kejadian.

Halaman:

Editor: R. Nur

Sumber: ANTARA Jatim


Tags

Artikel Rekomendasi

Terkini

Terpopuler

Kabar Daerah

x