Muslim Inggris Raya Percepat Wakaf untuk Masjid Indonesia di London

- 9 Januari 2022, 20:18 WIB
Muslim Inggris Raya Percepat Wakaf untuk Masjid Indonesia di London
Muslim Inggris Raya Percepat Wakaf untuk Masjid Indonesia di London /R.Nur/

Duta Besar Indonesia di London, Dr. Desra Percaya mengungkapkan bahwa masjid Indonesia di London ini selain sebagai tempat ibadah, juga untuk meningkatkan relasi yang baik antara Indonesia dan Inggris Raya.

“Masjid ini juga akan mendukung peningkatan hubungan yang baik, tidak hanya masyarakat Indonesia setempat, tapi juga masyarakat setempat, khususnya di bidang keagamaan, pendidikan, dan sosial,” ujar Desra.

Baca Juga: Ingin Semua Hajat Terkabul? Ini Amalan Dari Syekh Ali Jaber. Dahsyat!

“Serta terus mempromosikan toleransi, serta saling menghormati, antar umat beragama, menunjujkkan wajah Islam yang betul-betul rahmatan lil-alamin. Serta membangun citra baik Indonesia, di mata internasional,” tambah Desra.

Selain itu, Desra menambahkan bahwa kegiatan wakaf mozaik ini, merupakan ikhtiar bersama untuk pembangunan masjid Indonesia di London.

“Bulan Desember lalu, kita bersama-sama menyelenggarakan program wakaf Gotong Royong, terima kasih mas Shandy Adiguna (PCINU UK) dan masyarakat lainnya. Serta sudah terkumpul lebih dari 13 ribu penyumbang, dari Inggris Raya, Indonesia maupun belahan bumi lainnya,” terangnya.***

Halaman:

Editor: R. Nur


Tags

Artikel Rekomendasi

Terkait

Terkini