Rektor UGM Lantik 61 Pejabat Baru, Mulai dari Kepala Sub Bidang hingga Dekan

- 3 Desember 2021, 23:12 WIB
Prosesi pelantikan pejabat baru di UGM, Jumat (3/12/2021). Di antara yang dilantik ialah Prof Budi Guntoro yang kini menjadi Dekan Peternakan UGM.
Prosesi pelantikan pejabat baru di UGM, Jumat (3/12/2021). Di antara yang dilantik ialah Prof Budi Guntoro yang kini menjadi Dekan Peternakan UGM. /Humas dan Protokol UGM/

BeritaMataraman.com – Rektor Universitas Gadjah Mada (UGM) Yogyakarta, Prof Panut Mulyono, melantik 61 pejabat baru di lingkungan UGM.

Prosesi pelantikan berlangsung di Grha Sabha Pramana UGM, Jumat (3/12/2021).

Dalam keputusan Rektor yang dibacakan Sekretaris Rektor UGM, Gugup Kismono, disebutkan bahwa 62 orang yang dilantik tersebut meliputi sejumlah jabatan.

Mulai dari Dekan, Wakil Dekan, Direktur, Sekretaris Direktorat, Kepala Bidang, Kepala Kantor Administrasi, Kepala Seksi, hingga Kepala Sub Bidang.

Adapun Panut dalam pidato sambutan pengarahannya menyampaikan ucapan selamat kepada pejabat yang baru dilantik.

Baca Juga: Rektor UGM Lantik Prof Budi Guntoro Jadi Dekan Peternakan

Ia berharap pejabat baru tersebut bisa menjalankan tugas, dan dapat menjalankan amanah yang diemban dengan sebaik-baiknya demi kemajuan UGM ke depannya.

“Saya berharap bapak ibu dapat meneruskan perjuangan pejabat sebelumnya. Mohon ditingkatkan kembali prestasinya untuk peningkatan kontribusi UGM pada masyarakat, bangsa, dan negara,” kata Panut.

Menurut Panut, kontribusi UGM pada masyarakat dan bangsa akan meningkat apabila kualitas penyelenggaraan tridharma perguruan tinggi semakin baik dan berkualitas.

Halaman:

Editor: U. Hadi

Sumber: Humas UGM


Tags

Artikel Rekomendasi

Terkait

Terkini