Contoh Teks MC Singkat Bahasa Inggris dan Indonesia, Cocok Untuk Seminar di Sekolah Tentang Pemanasan Global

26 Mei 2022, 08:30 WIB
Contoh teks MC singkat Bahsa Indonesia Inggris untuk Seminar Sekolah //pexels.com/Pixabay/

BERITA MATARAMAN - Pada artikel kali ini akan kami sajikan contoh teks MC singkat Bahasa Inggris lengkap dengan arti Bahasa Indonesia.

Contoh teks MC ini bisa menjadi referensi bagi Anda yang diberi tugas menjadi MC.

MC berbahasa Indonesia-Inggris ini juga mudah dihafal karena teksnya yang singkat dan padat.

Contoh tek MC ini dapt juga diubah dan dikembangkan sesuai kebutuhan. Tidak hanya untuk sekolah, bisa juga untuk acara seminar di manapun.

Biasanya, MC dibawakan dengan berbahasa Indonesia saja, namun tidak menutup kemungkinan juga untuk disampaikan dalam Bahasa Inggris.

Dengan menggunakan 2 bahasa, yakni Bahasa Indonesia dan Inggris, menjadikan MC lebih menarik dan terkesan 'Go Internasional'.

Terlebih untuk anak sekolah, baik SD, SMP maupun SMA. Pada acara seminar di sekolah, tema yang dipakai tentu bermacam-macam. Salah satu tema yang mungkin juga bisa dipakai adalah tentang Pemanasan Global.

Teks MC ini juga cocok untuk MC duet atau 2 orang pembaca acara. Sehingga MC yang dibawakan tidak monoton, justru lebih menarik dan unik. Karena menggunakan 2 bahasa secara bergantian. Pada artikel kali ini, akan kami suguhkan teks MC menggunakan Bahasa Indonesia dan Bahasa Inggris.

Baca Juga: Contoh Pidato Perpisahan Sekolah Menyentuh Hati Bahasa Indonesia-Jawa-Inggris Singkat, Mudah Dihafal Anak SD

Berikut ini Contoh Teks MC Bahasa Indonesia:

Assalamu’alaikum Wr. Wb
Selamat malam para hadirin sekalian, nama saya Rizky Suherman. Ini adalah suatu kesempatan yang sangat baik bagi saya bisa menjadi pembawa acara anda pada acara yang sangat spesial ini yaitu “ Seminar tentang Pemanasan Global”.
Pertama-tama marilah kita ucapkan syukur kehadirat Allah AWT yang telah memberikan bimbingannya, kesehatan dan ampunan sehingga kita dapat menghadiri dan berpartisipasi dalam acara yang spesial ini tanpa suatu halangan apapun.
Puja dan puji syukur juga selalu kita panjatkan pada nabi kita Muhammad SAW yang telah membawa kita ke jalan yang terang dari kegelapan di hidup ini.

Saya ingin menyambut Bapak Alam Budiansyah selaku pembicara kita hari ini, dan juga seluruh penonton.
Pada malam yang spesial ini kita akan melalui beberapa agenda sebagai berikut:
1. Pembukaan
2. Pembacaan ayat-aya suci Al Quran
3. Sambutan dari Bapak Setiawan selaku ketua panitia
4. Materi utama yang akan disampaikan oleh Bapak Alam Budiansyah
5. Terakhir penutup

Baiklah para hadirin sekalian, mari kita mulai acara ini dengan mengucapkan lafadz ‘basmalah’.
Meningkat ke acara selanjutnya yaitu pembacaan ayat-ayat suci al Quran dari Nur Azizah. Kepada Nur Azizah dipersilahkan.
Terima kasih Nur Azizah atas pembacaan ayat-ayat suci Al Quran nya, semoga Allah senantiasa melindungi kita. Aamiin.

Acara selanjutnya adalah sambutan. Sambutan akan disampaikan oleh Bapak Setiawan. Untuk Bapak Setiawan dipersilahkan.
Terima kasih Bapak Setiawan atas sambutannya.

Baca Juga: Contoh Teks Pidato Bahasa Indonesia dan Inggris Hari Kelahiran Pancasila 1 Juni Mudah dibawakan di Sekolah

Acara selanjutnya adalah pemberian materi utama dari Bapak Alam Budiansyah. Kepada Bapak Alam Budiansya dipersilahkan.
Demikianlah materi dari Bapak Alam Budiansyah. Terima kasih untuk materi yang sangat bagus. Semoga kita semua dapat mengambil makna dan manfaat dari materi tersebut.

Akhirnya kita telah sampai pada penghujung acara. Marilah kita tutup acara ini dengan mengucap lafadz ‘hamdalah’.
Baiklah para hadirin sekalian, terima kasih banyak atas kedatangan dan perhatian anda.

Wassalamualaikum Wr.Wb

Berikut ini Teks MC Bahasa Inggris:

Assalamualaikum Wr.Wb

Good evening ladies and gentleman, my name is Rizki Suherman. It’s a very precious chance for me to be your master of ceremony on this very special occcasion “The Seminar about Global Warming”.

First of all, let’s thanks to Allah SWT who has give us guidance, happiness, healthy, and mercy so we can attend and participate in this special event without any obstacles. Secondly, Praise and salutation upon our prophet Muhammad SAW who had brought us to the path of light from the darkness in this life.

I would like to welcome Mr. Alam Budiansyah as our speaker today, and all of the audience.
On this special evening we have several agenda as follows:
1. Opening
2. Reciting holy Quran
3. Speech from Mr. Setiawan as the head of the committee
4. Main lecture from Mr. Alam Budiansyah
5. The last is closing

Baca Juga: Contoh Pidato Bahasa Inggris dan Indonesia Perpisahan Sekolah Untuk SD, SMP, SMA Singkat Mudah Dipelajari

Well ladies and gentleman, let’s begin this event by reciting “basmalah”.
Move on to the next agenda is reciting holy Quran wo will be recited by Nur Azizah. To Nur Azizah, time is yours.
Thank you Nur Azizah who has recited the holy Quran, may Allah always bless us. Aamiin.

The next agenda is speech. The speech will be delivered by Mr. Setiawan. For Mr.Setiawan time is yours.
Thank you Mr.Setiawan for the speech.

The next agenda is main lecture from Mr. Alam Budiansyah. For Mr. Alam Budiansyah
time is yours.

Baca Juga: Contoh Teks Pidato Bahasa Arab Dilengkapi Latin Untuk Perpisahan Sekolah SD, SMP, SMA

Thus the lecture from Mr. Alam Budiansyah. Thank you for your very good lecture. May all of us get the value and benefits from the lecture.
Finally we come to the end of this event. To close this event let’s reciting “hamdalah”.

Well ladies and gentleman, thank you very much for your coming and your nice attention.
Wassalamualaikum Wr.Wb

Demikian contoh teks MC Singkat Bahasa Inggris Lengkap Dengan Arti Bahasa Indonesia. Semoga bermanfaat.***

Editor: Taufiqurrohman

Tags

Terkini

Terpopuler