Premium dan Pertalite Dihapus dari Peredaran Tahun 2022? Cek Kebenarannya di Sini

- 26 Desember 2021, 15:43 WIB
Premium dan Pertalite Dihapus dari Peredaran Tahun 2022?
Premium dan Pertalite Dihapus dari Peredaran Tahun 2022? /Pertamina

BERITA MATARAMAN - Benarkah Premium dan Pertalite dihapus dari peredaran oleh Pertamina tahun 2020? Simak penjelasannya berikut ini.

PT Pertamina rencananya akan mengentikan penjualan Premium dan Pertalite tahun 2022.

Mengapa? Ada beberapa hal yang mendasari keputusan tersebut. Salah satunya, karena premium dan pertalite sudah tidak memenuhi standar emisi global.

Dilansir dari Pikiran Rakyat, dunia saat ini sedang menggalakkan kebijakan standar emisi euro 4. Nah, Premium dan Pertalite hanya memiliki angka Research Octane Number (RON) 88 dan 90. Artinya, hanya memenuhi emisi euro 2.

Baca Juga: Siap-Siap! Ini 6 Bantuan Pemerintah yang Cair Bulan Januari 2022

Direktur Pembinaan Usaha Hilir Minyak dan Gas Bumi Kementerian ESDM Soerjaningsih mengatakan, penghapusan Premium dan Pertalite sebenarnya sudah dimulai, namun bertahap.

"Kita memasuki masa transisi di mana Premium RON 88 akan digantikan dengan Pertalite RON 90, dan sebelum akhirnya kita menggunakan bahan bakar yang ramah lingkungan," ucapnya dikutip dari Pikiran Rakyat, Sabtu 26 Desember 2021.

Lalu ketika Premium dan Pertalite dihapus? BBM jenis apa yang akan dijual di pasaran oleh Pertamina?

Ketika Premium dan Pertalite dihapus, Pertaminan hanya akan menjual BBM yang memiliki nilai RON di atas 90, yakni Pertamax dan Pertamax Plus.

Halaman:

Editor: R. Nur


Tags

Artikel Rekomendasi

Terkait

Terkini

Terpopuler

Kabar Daerah

x