Alhamdulillah, Suporter Bisa Saksikan Friendly Match Indonesia vs Bangladesh di Stadion Si Jalak Harupat

- 26 Mei 2022, 22:27 WIB
Alhamdulillah, suporter akhirnya sisa menyaksikan friendly match Indonesia Vs Bangladesh secara langsung di Stadion Si Jalak Harupat
Alhamdulillah, suporter akhirnya sisa menyaksikan friendly match Indonesia Vs Bangladesh secara langsung di Stadion Si Jalak Harupat /PSSI

BERITA MATARAMAN – Kerinduan para fans sepak bola nasional setidaknya akan terobati.

Pasalnya, para penggemar sepak bola nasional sudah lama merindukan menonton laga internasional di dalam negeri.

Mengingat, kemarin suporter sepak bola nasional masih terhalang pandemi, sehingga berimbas pada kebijakan pertandingan internasional di dalam negeri.

Laga persahabatan internasional atau friendly match yang bakal kembali disaksikan penonton itu yakni laga yang mempertemukan Timnas Indonesia melawan Bangladesh.

Baca Juga: TERBARU! Ini Jadwal Semifinal dan Link Nonton Timnas Indonesia U-23 vs Thailand U-23 di SEA Games 2022

Baca Juga: SEA Games 2021: Menang 3-1 Lawan Myanmar, Timnas Indonesia Pastikan Lolos ke Semifinal dan Runner Up Grup A

Duel Timnas Indonesia vs Bangladesh ini dapat disaksikan langsung di Stadion Si Jalak Harupat, Bandung, pada Rabu 1 Juni mendatang.

Meski penonton dapat menyaksikan langsung, namun protokol kesehatan tetap harus dipatuhi.

Penonton yang menyaksikan secara langsung di  stadion itu tetap harus mematuhi 5 M seperti imbauan pemerintah.

Kebahahagiaan tersendiri juga dirasakan para pendukung Persib Bandung.

Karena selain menjadi tuan rumah, ketiga pemain Persib Bandung pun akan kembali dipanggil oleh pelatih Timnas Indonesia Shin Tae-yong.

Ketiga pemain Persib Bandung tersebut yakni Marc Klok, Ricky Kambuaya, dan Rachmat Irianto.

Ketiga pemain Persib Bandung ini kembali dipanggil untuk memperkuat Timnas Indonesia, setelah sebelumnya juga berlaga di ajang SEA Games 2021.

Seperti diketahui, bahwa laga internasional perdana Indonesia melawan Bangladesh itu akan disiarkan langsung di Indosiar dan streaming vidio.com.

Baca Juga: Inilah Jadwal Pertandingan Timnas Futsal Putra Indonesia di Ajang SEA Games 2021, Catat Tanggalnya!

Baca Juga: Jadwal Pertandingan Timnas Voli Putra Indonesia di Fase Grup A SEA Games 2021, Jangan Sampai Terlewat!

Bahkan Direktur Programming SCM, Harsiwi Achmad, berharap semua masyarakat dapat menyaksikan laga persahabatan itu.

“Tayang di jam prime time, dan bertepatan dengan hari libur, maka diharapkan seluruh pemirsa di Tanah Air dapat menyaksikan bersama keluarga di rumah,” ujar Harsiwi Achmad, Selasa 24 Mei 2022.

Ia berharap, bahwa masyarakat turut mendukung Timnas Indonesia.

“Dan mendukung penampilan Timnas kesayangan menorehkan prestasi lewat layar kaca Indosiar, atau bisa datang langsung ke stadion,” tandasnya.

Dalam keterangan terpisah, Shin Tae-yong mengatakan bahwa laga persahabatan Indonesia vs Bangladesh ini sebagai persiapan laga kualifikasi Piala Asia 2023 yang akan dilaksanakan 8-14 Juni mendatang. ***

Editor: U. Hadi


Tags

Artikel Rekomendasi

Terkini