Persebaya Terkena Badai Covid-19 Gelombang ke-2 Jelang lawan PSIS, Hanya diperkuat 15 Pemain

- 2 Februari 2022, 17:52 WIB
Persebaya Terkena Badai Covid-19 Gelombang ke-2 Jelang lawan PSIS, Hanya diperkuat 15 Pemain
Persebaya Terkena Badai Covid-19 Gelombang ke-2 Jelang lawan PSIS, Hanya diperkuat 15 Pemain /Instagram/@sports.indosiar

BERITA MATARAMAN - Nasib kurang baik dialami oleh Persebaya Surabaya. Selain pemainnya banyak dipanggil oleh Timnas Indonesia ternyata pemainnya juga terkena badai Covid-19 gelombang ke-2.

Menjelang pentandingan Persebaya vs PSIS Semarang nanti malam terhitung ada 15 pemain yang dapat memperkuat skuad Bajol Ijo.

Terhitung sampai artikel ini diturunkan sebanyak 12 pemain Persebaya yang harus menjalani karantina karena terkonfirmasi positif Covid-19.

Jelang laga Persebaya vs PSIS ternyata pemain Bajol Ijo yang terkena Covid-19 bertambah.

Awalnya Persebaya mengajukan untuk menundak pertandingan Persebaya kontra PSIS karena pemainnya tinggal 13 orang.

Padahal hari sebelumnya, hasil dari tes swab PCR hanya tersisa hanya 13 pemain yang negatif.

Namun dari hasil swab PCR terbaru terdapat dua tambahan pemain yang negatif. Sehingga, total terdapat 15 pemain yang bisa dimainkan malam ini.

Baca Juga: Akankah Laga Persebaya vs PSIS Malam Ini ditunda Seperti Persib Bandung dan Madura United?

Sesuai dengan regulasi BRI Liga 1 2021/2022, pasal 52 angka 7 disebutkan jika satu tim pemainnya kurang dari 14, maka pertandingan ditunda.

Halaman:

Editor: Taufiqurrohman

Sumber: Persebaya.id


Tags

Artikel Rekomendasi

Terkini