Timnas Indonesia vs Bangladesh dipastikan Batal, Berikut Alasannya dan Lawan Penggantinya?

- 14 Januari 2022, 20:33 WIB
Timnas Indonesia vs Bangladesh dipastikan Batal
Timnas Indonesia vs Bangladesh dipastikan Batal /ADITYA PRADANA PUTRA/ANTARA FOTO

BERITA MATARAMAN - Pertandingan Timnas Indonesia vs Bangladesh pada laga uji coba pertandingan FIFA Matchday dipastikan gagal.

Indonesia vs Bangladesh yang sebelumnya di rencanakan akan diadakan pada Senin 24 Januari 2022 dan Kamis 27 Januari 2022 terpaksa dibatalkan karena regulasi Covid-19.

Informasi tersebut dikutip dari Intstagram @bolablangkon pada 14 Januari 2022, setelah dipastikan pertandingan Indonesia vs Bangladesh batal, PSSI langsung berinisiatif untuk mencari pengganti.

Sekretaris Jenderal PSSI, Yunus Nusi, mengatakan bahwa dirinya sedang mencari pengganti dengan coba menghubungi Timnas Timor Leste.

Baca Juga: Aturan Kualifikasi Piala Asia 2023 Terbaru dan Posisi Grup Timnas Indonesia

“Saat ini saya lagi komunikasi dengan Timor Leste,” Ujar Yunus Nusi seperti dilangsir Jurnal Makassar yang dimuat sebelumnya dengan judul "Timnas Indonesia Batal Lawan Bangladesh, PSSI Siapkan Lawan Pengganti"

Batalnya pertandingan uji coba yang dilakukan dengan Bangladesh lantaran adanya aturan Covid-19 yang berada di Indonesia.

Bangladesh dikabarkan baru memprioritaskan Vaksin untuk usia 25 tahun ke atas.

Untuk itu, Timor Leste menjadi salah satu opsi untuk melawan Indonesia di laga uji coba tersebut.

Halaman:

Editor: Taufiqurrohman

Sumber: Jurnal Makassar


Tags

Artikel Rekomendasi

Terkini