Turunkan 34 Tim, BMKG Amati Hilal Penentuan Awal Ramadhan Pada 1 April 2022

- 20 Maret 2022, 19:59 WIB
BMKG akan amati hilal penentuan awal Ramadhan tanggal 1 April 2022
BMKG akan amati hilal penentuan awal Ramadhan tanggal 1 April 2022 /R.NUR/ANTARA Jatim

BERITA MATARAMAN –  Dengan menerjunkan 34 tim, Badan Meteorologi, Klimatologi, dan Geofisika (BMKG) akan melaksanakan pengamatan hilal penentuan awal bulan Ramadhan 1443 H (2022 M).

Pengamatan hilal tersebut akan dilakukan pada Jumat, 1 April 2022.

"BMKG akan melaksanakan rukyat hilal pada hari Jumat, 1 April 2021 oleh 34 tim yang tersebar di Indonesia," ujar Kepala Pusat Seismologi Teknik, Geofisika Potensial dan Tanda Waktu BMKG, Rahmat Triyono dalam keterangan tertulis yang diterima di Jakarta, Minggu 20 Maret 2022.

Rahmat menyampaikan, 34 tim itu antara lain di Banda Aceh, Tapanuli Tengah (dua lokasi di Pantai Binasi dan Pantai Sindeas), Pariaman, Bengkulu.

Baca Juga: Muhammadiyah Tetapkan 1 Ramadan 1443 H Jatuh pada 2 April 2022 Berdasar Pada Hisab Hakiki Wujudul Hilal

Selain itu, juga ada di Tanjung Pinang, Batam (dua tim), Anyer, Tangerang, Jakarta, Pelabuhan Ratu (dua tim), Tegal, Kebumen, Yogyakarta.

Kemudian, Malang, Badung, Mataram, Kupang, Waingapu, Alor, Balikpapan, Makassar (dua tim), Donggala, Manado, Kolaka, Gorontalo, Ternate, Ambon, Sorong, Biak, dan Merauke.

Rahmat menyampaikan, konjungsi (ijtimak) awal bulan Ramad6an 1443 H di Indonesia terjadi sebelum matahari terbenam pada hari Jumat, 1 April 2022 pukul 13.24 WIB atau 14.24 WITA atau 15.24 WIT.

Baca Juga: Contoh Kultum Ramadhan Bahasa Jawa Singkat, Keberkahan Makan Sahur

Halaman:

Editor: R. Nur

Sumber: ANTARA Jatim


Tags

Artikel Rekomendasi

Terkait

Terkini

Terpopuler

Kabar Daerah

x