Viral Video Pengeroyokan Karyawan 'Anteraja' di Siang Bolong

22 Desember 2021, 12:23 WIB
Ilustrasi pengeroyokan /Galamedia/pikiran rakyat

BeritaMataraman.com – Sebuah video yang merekam aksi pengeroyokan di kantor jasa ekspedisi 'Anteraja' viral di media sosial (medsos).

Penggalan video tersebut salah satunya diunggah dan dibagikan oleh akun Instagram @warungjurnalis pada Selasa 21 Desember 2021.

Video pengeroyokan tersebut lantas viral, dan menjadi perbincangan warganet.

Terlebih, aksi pengeroyokan di kantor yang berlokasi di Jalan Pondok Kelapa, Duren Sawit, Jakarta Timur, itu berlangsung di siang bolong.

Dilansir BeritaMataraman.com dari artikel yang diterbitkan Karawang Post sebelumnya dengan judul “Aksi Pengeroyokan Karyawan Jasa Ekspedisi Viral di Medsos”, disebutakan bahwa belum diketahui secara pasti penyebab pengeroyokan tersebut.

Adapun dari video yang viral di medsos tersebut, tampak sejumlah pekerja yang tengah membungkus barang dianiaya sekelompok orang yang tidak dikenal.

Terlihat sejumlah orang memukul, menginjak dan menendang para karyawan Anteraja di dalam Kantor itu.

Tampak pula sejumlah orang yang berusaha memisahkan aksi pengeroyokan tersebut.

Menurut salah seorang pekerja, tiba-tiba saja sekelompok orang tak dikenal masuk ke dalam ruangan.

Kemudian melakukan penyerangan, memukul dan menendang para karyawan dan merusakan barang.

Akibatnya empat orang pekerja mengalami luka pada bagian kepala.

Video tersebut menimbulkan berbagai macam komentar dari netizen yang kebanyakan sangat menyayangkan adanya aksi tersebut.

"Kejam amat!! Kalo dia emang salah yah bicarakan baik-baik tanpa harus pakai kekerasan?" komentar akun herfend.

"Satu lawan satu, banci!," kata akun adjayfaj.

"Ya Allah, itu lagi pada kerja, mereka kenapa dah," tulis akun ilham_nur_.

"Kasihan main tendang, itu pejuang rupiah buat keluarga," kata akun udsyla.

"Biasanya yang gini-gini gak lama, kita tunggu aja rilis berita resminya," komentar akun prisionpla.

"Parah nih," tulis akun kysky.*** (Reni Sekuntari/Karawang Post)

Editor: U. Hadi

Sumber: Karawang Post

Tags

Terkini

Terpopuler