Malam 1 Rajab 2023 Jatuh Tanggal Berapa? Cek Jadwal Puasa dan Bacaan Niatnya

- 20 Januari 2023, 20:24 WIB
Ilustrasi Malam 1 Rajab 2023 Jatuh Tanggal Berapa? Cek Jadwal Puasa dan Bacaan Niatnya
Ilustrasi Malam 1 Rajab 2023 Jatuh Tanggal Berapa? Cek Jadwal Puasa dan Bacaan Niatnya /Pixabay/Ponciano

BERITA MATARAMAN – Banyak yang mencari informasi malam 1 Rajab 2023 jatuh tanggal berapa?

Atau ada juga yang bertanya, malam 1 Rajab 2023 kapan sih? puasa Rajab mulai kapan dan sederet pertanyaan lainnya tentang bulan Rajab.

Dalam artikel ini, akan kita bahasa secara lengkap, mengenai kapan malam 1 Rajab, jadwal puasa Rajab, dan bacaan doa Rajab.

Baca Juga: Lirik Allahumma Bariklana Fi Rojaba, Doa Bulan Rajab Lengkap, Arab Latin dan Artinya

Mari kita bahas pertanyaan pertama, kapan malam 1 Rajab?

Pada tahun 2023 ini, tanggal 1 Rajab bertepatan dengan tanggal 23 Januari 2023 atau hari Senin.

Jika demikian, maka malam 1 Rajab berarti malam Senin atau Minggu malam.

Sebagaimana diketahui, bulan Rajab merupakan nama bulan Hijriah yang dihitung berdasarkan pergerakan bulan, bukan matahari.

Baca Juga: Kapan Pembangunan Tol Kediri Tulungagung? Cek Jadwal Pembebasan Lahan

Saat matahari tenggelam pada Minggu sore, ketika itu umat Islam sudah memasuki bulan Rajab. Disebut kemudian malam 1 Rajab.

Lantas, kapan jadwal puasa bulan Rajab?

Sebelum membahas kapan jadwal puasa bulan Rajab, perlu diketahui juga bahwa tidak ada ketentuan pasti berapa harus berpuasa di bulan Rajab.

Baca Juga: Lirik Mars Satu Abad NU, Lagu Karya Gus Mus KH. Mustofa Bisri

Umat Islam boleh menjalankan puasa 1 hari, 7 hari, 8 hari bahkan 10 hari. Semua itu hanya sunnah, jika dikerjakan mendapatkan pahala, namun jika tidak, juga tidak masalah.

Walau ibadah puasa Rajab adalah puasa sunnah, sudah seyogyanya umat Islam menjalankan puasa Rajab.

Hal itu sebagaimana hadits Rasulullah Saw berikut ini.

"Barang siapa berpuasa pada bulan Rajab sehari, maka laksana ia puasa selama sebulan. Bila puasa 7 hari maka ditutuplah untuknya pintu neraka jahanam. Bila puasa 8 hari maka dibukakan untuknya 8 pintu surga. Dan apabila puasa 10 hari maka Allah akan mengabulkan semua permintaannya." (HR. At-Thabrani).

Baca Juga: Bacaan Dzikir dan Doa Malam Jumat, Tulisan Arab Latin Sekaligus Artinya

Jika tanggal 1 Rajab bertepatan dengan tanggal 23 Januari 2023, maka umat Islam menjalankan ibadah puasa sunnah bulan Rajab mulai tanggal itu juga.

Agar lebih mudah, berikut ini jadwal puasa bulan Rajab mulai tanggal 1-10 Rajab jika disesuaikan dengan kalender masehi.

Senin 23 Januari 2023 = 1 Rajab 1444 H

Selasa 24 Januari 2023 = 2 Rajab 1444 H

Rabu 25 Januari 2023 = 3 Rajab 1444 H

Kamis 26 Januari 2023 = 4 Rajab 1444 H

Jumat 27 Januari 2023 = 5 Rajab 1444 H

Sabtu 28 Januari 2023 = 6 Rajab 1444 H

Minggu 29 Januari 2023 = 7 Rajab 1444 H

Senin 30 Januari 2023 = 8 Rajab 1444 H

Baca Juga: Bacaan Doa Iftitah Allahu Akbar Kabiro Panjang, Arab Latin dan Artinya

Selasa 31 Januari 2023 = 9 Rajab 1444 H

Rabu 1 Februari 2023 = 10 Rajab 1444 H

Lantas bagaimana bacaan niat puasa Rajab? Berikut ini bacaan niat puasa Rajab yang dibaca saat malam hari sebelum berpuasa.

نَوَيْتُ صَوْمَ شَهْرِ رَجَبَ سُنَّةً لِلّٰهِ تَعَالَى

Nawaitu shauma Rajaba sunnatan lillâhi ta'âlâ.

Artinya: Aku berniat puasa Rajab, sunah karena Allah ta'ala.

Lantas, bagaimana jika pada malam hari lupa membaca niat puasa Rajab? Niat tersebut boleh dibaca pada siang hari.

Baca Juga: Bacaan Doa Kenduri Selamatan atau Syukuran yang Bisa Dibaca Lengkap Mulai dari Arab Latin dan Artinya

Berikut bacaan niat puasa Rajab yang dibaca pada siang hari, jika lupa membaca niat saat malam.

نَوَيْتُ صَوْمَ هٰذَا الْيَوْمِ عَنْ أَدَاءِ شَهْرِ رَجَبَ سُنَّةً لِلّٰهِ تَعَالَى

Nawaitu shauma hâdzal yaumi 'an adâ'i syahri rajaba lillâhi ta'ala.

Artinya: Saya niat puasa sunnah bulan Rajab hari ini, sunnah karena Allah ta'ala.

Baca Juga: Bacaan Doa Allahumma Ubat Ubet dari KH Dalhar Watucongol

Demikian pembahasan mengenai kapan malam 1 Rajab, jadwal puasa dan juga bacaan niatnya. Semoga membawa manfaat.***

Editor: R. Nur


Tags

Artikel Rekomendasi

Terkait

Terkini

x