Lirik Tembang Dolanan Jawa Kembang Jagung Lengkap dengan Terjemahan Indonesia dan Maknanya

17 Mei 2022, 21:15 WIB
Ilustrasi Lirik Tembang Dolanan Jawa Kembang Jagung /Couleur/

BERITA MATARAMAN- Inilah Lirik Tembang Dolanan Jawa Kembang Jagung yang disertai terjemahan Indonesia dan makna yang terkandung di dalamnya.

Lirik Tembang Dolanan Jawa Kembang Jagung bagian dari hasil kebudayaan yang luhur dan adiluhung.

Lirik Tembang Dolanan Jawa Kembang Jagung sangat sederhana dan singkat, tapi memiliki pesan tersirat terhadap sikap bernegara.

Dalam Lirik Tembang Dolanan Jawa Kembang Jagung mengajarkan kebanggaan diri terhadap identitas bangsa dengan menunjukkan sikap ksatria.

Untuk melestarikan budaya Jawa yang adi luhung tersebut maka, berikut ini kami sajikan Lirik Tembang Dolanan Jawa Kembang Jagung yang dilengkapi terjemahan Indonesia dan maknanya.

Baca Juga: Lirik Tembang Dolanan Jawa Jamuran Beserta Terjemahan Indonesia dan Maknanya

Lirik Tembang Dolanan Jawa Kembang jagung

Kembang jagung

Kembang jagung omah kampung pinggir lurung

Jejer telu, sing tengah bakal omahku

Cempa munggah guwa, mudhun nyang bon raja

Methik kembang soka, dicaoske kanjeng rama

Maju kowe tatu, mundhur kowe ajur

Jok na sabalamu, ora wedi sudukanmu

Iki lho dhaha satrya, iki lho dhadha janaka

Baca Juga: Lirik Tembang Dolanan Jawa Jaranan Beserta Terjemahan Indonesia dan Maknanya

Terjemahan Indonesia

Kembang jagung

Kembang jagung rumah kampung di pinggir jalan

Berjejer tiga, yang tengah calon rumahku

Dekat naik ke goa dan turun ke taman raja

Memetik bungah soka diberikan kepada bapak

Maju kemu terluka, mundur kamu hancur

Majulah beserta sekutumu, tidak takut tusukanmu

Inilah dada satrya, inilah dada janaka

Baca Juga: Lirik Tembang Dolanan Jawa Gregeting Murid Beserta Terjemahan Indonesia dan Maknanya

Maknanya

Kembang Jagung ini memiliki makna mengajarkan tentang nilai-nilai kehidupan, pendidikan berbangsa dan bertanah air. Nilai kehidupan yakni keseimbangan antara kerohanian atau ketuhanan dan keduniawian. Dengan begitu kebahagiaan atau kedamaian dan kesejahteraan yang menjadi tujuan hidup bisa tercapai.

Tembang ini mengandung nilai kebangsaan atau patriotisme dengan menunjukkan sikap cara berbangsa dan bertanah air. Seorang pemuda harus bersikap ksatira yang artinya siap sedia memiliki kesadaran untuk mempertahankan negara dari ancaman musuh yang datang dari luar atau dalam.

Itulah Lirik Tembang Dolanan Jawa Kembang jagung yang dilengkapi terjemahan Indonesia dan maknanya. Semoga bermanfaat. ***

Editor: Taufiqurrohman

Sumber: Buku Tembang Dolanan Jawa

Tags

Terkini

Terpopuler